Kejahatan dunia maya (Cyber Crime) merupakan tindakan kriminal di internet. Kejahatan seperti ini tentu saja dengan memanfaatkan komputer, internet, mau alat-alat canggih lainnya. Berikut ini istilah jenis kejahatan dunia maya adalah sebagai berikut:
- Pengaksesan Tanpa Izin (Unauhorized Acess)
Kejahatan jenis seperti ini biasa melakukan dengan cara memasuki jaringan komputer tanpa izin. Pelaku (Cyber Crime) memanfaatkan kelemahan sistem dari keamanan komputer maupun jaringan komputer. Si penjahat ini menyusup untuk mencuri data, sabotase, atau hanya untuk menguji keahlian yang ia miliki. Istilah lain yang lebih populer yakni Cracker (Criminal Minder Hacker). Pelaku yang dikatakan hacker ialah hanya uji coba keahlian dengan cara menyusup jaringan komputer. Jasa hacker juga selalu dimanfaatkan perusahaan pembuat program unttuk uji coba keamanan suatu program yang mereka ciptakan. - Illegal Content
Seperti namanya yang berasal dari kata ilegal (Tidak Resmi), biasanya pelaku memasukan muatan berupa data atau info asing yang tidak sesuai dengan norma. Pelaku semacam ini menimbulkan hoax atau mencemarkan nama baik seseorang. - Cyber Spionase
Pelaku kejahatan ini bisa dikatakan merupakan mata-mata di dunia maya untuk mengamati serta mencuri informasi suatu negara atau perusahaan. Untuk menangkal kejahatan seperti kejadian Negara Indonesi yang di curi data oleh Australia, kita dapat menggunakan Software Cyber Web Filter dan software tersebut dapat di unduh di Global Spy Software. - Sabotase
Pelaku kejahatan seperti ini ialah usahanya untuk menimbulkan ganguan, kerusakan, kehancuran program, kehancuran jaringan komputer. Sabotase yang sering dilakukan dengan Virus atau mengirimkan data dalam jumlah besar untuk mengganggu sistem dan bahkan terhenti.
Banyak yang sudah mahir dalam menjalankan aksi penyusupan dengan teknik yang tidak terdeteksi. Berikut beberapa kejahatan dengan teknik profesional adalah sebagai berikut:
- Denial of Services
Dos seringkali menyerang akan kelangsungan aktivitas di Internet. Hal tersebut terjadi dengan mengirimkan banyak data, sehingga salah satu sasaran teknik Dos akan sulit diakses oleh author, disebkan pelaku Dos mengirimkan data jumlah besar. - Penyebaran Virus
Teknik penyebaran virus terbilang sederhana buat mereka yang ahli memodif aplikasi, pelaku biasanya mengekstrak aplikasi resmi lalu di ekstrak kemudian script virus pun dimasukan, kemudian di buat kembali aplikasinya. Untuk menghindari perangkat anda terkena virus, silahkan download situs resmi yang khusus untuk mendownload. - Penyebaran Worm
Worm merupakan program jahat yang otomatis melalui jaringan komputer satu ke komputer lainnya. Jika ada perangkat yang terkena worm, maka memori komputer jadi penuh yang menyebabkan kinerja komputer terganggu, bahkan tidak dapat digunakan. - Phising
Pelaku phising dengan mengecoh korban sehingga korban dengan ikhlasnya memberikan data ke dalam situs yang telah pelaku siapkan. Biasanya pelaku phising beraksi membuat situs palsu yang sudah di desain sedemikian menyerupai situs resmi milik perusahaan terntu. Di indonesia kejahatan phising marak terjadi, banyak info undian lewat sms, lalu si korban untuk mengunjungi situs palsu yang telah disiapkan, jadi waspadalah yang dunia maya apapun bisa terjadi.
Tulisan ini dipublikasikan oleh
Jajang Nurjaman 05 Desember 2013
0 Komentar